TEROBOSAN PERCEPATAN LULUSAN MAGISTER PGMI: QUALITY MAHASISWA DAN QUALITY INSTITUSI
Kurikulum program studi magister di Pascasarjana IAIN Kudus didesain selesai sampai 4 semester atau 2 tahun. Dalam mencapai target tersebut para pimpinan direktur Pascasarjana menyelenggarakan acara Coaching proposal Tesis di @HOM Hotel pada 15-16 Mei 2024 yang diikuti 148 mahasiswa dan 48 pembimbing.
Dr. Adri Effery, M.Ag Direktur Pascasarjana IAIN Kudus saat diwawancarai menjelaskan kegiatan akselerasi penyelesaian Tesis ini sudah kali ketiga kami selenggarakan dan itu didampangi oleh dosen pembimbing masing-masing. Para mahasiswa sebelumnya sudah menyiapkan berkas proposal tesis yang nantinya akan dibimbing langsung oleh dosen mulai pagi sampai malam hari. Dan program ini dilaksanakan untuk meningkatkan Quality Management di Pascasarjana IAIN Kudus, imbuhnya.
Prof. Dr. H. Abdurrahman Kasdi, Lc, M.Si Rektor IAIN Kudus menyampaikan dalam sambutannya bahwa ketepatan waktu dan keunggulan hasil tesis menjadi citra mutu pendidikan pascasarjana IAIN Kudus. Kontribusi Akselerasi Penyelesaian Tesis menjadi pintu gerbang dalam melahirkan output pendidikan yang handal sesuai harapan pelanggan dan akselerasi Perguruan Tinggi.
Ditambah lagi bahwa Setiap mahasiswa harus dapat merencanakan waktu terbaik dalam penyelesaian studinya, sehingga dia akan dapat berkompetisi dalam dunia kerja sesuai bidang masing-masing. Kegiatan coaching ini menjadi bagian terobosan yang baik dari Pascasarjana yang perlu diapresiasi, tegasnya.
Dr. Hj. Muzdalifah, M.Psi, M.Si, Selaku Ketua Program Studi Magister PGMI (Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah) menegaskan bahwa lulusan perdana kami adalah Cumlaude dengan IPK 4.00 berkat acara coaching proposal tesis 1 tahun yang lalu, artinya apa? Bahwa ini adalah terobosan yang luar biasa untuk meningkatkan mutu mahasiswa dan mutu institusi.
Firman mahasiswa magister PGMI semester 3 mengungkapkan kebahagiaannya dan mimpi capainnya untuk segera menyelesaikan tesis kurang dari 2 tahun, tuturnya.